Bumi Lancang Kuning

        Riau adalah sebuah provinsi yang terletak di Pulau Sumatra dan beribukotakan Pekanbaru. Provinsi Riau di sebelah utara berbatasan dengan Selat Singapura dan Selat Malaka; di sebelah selatan dengan Provinsi Jambi dan Selat Berhala; di sebelah timur berbatasan dengan Laut Cina Selatan (Provinsi Kepulauan Riau), dan di sebelah barat berbatasan dengan Provinsi Sumatera Barat dan Provinsi Sumatera Utara. Luas wilayah Provinsi Riau adalah 111.228,65 KM2 (luas sesudah pemekaran Provinsi Kepulauan Riau) Daerah Provinsi Riau beriklim tropis basah.
Riau terkenal dengan simbolnya, yakni lancang kuning mengandung arti semangat rakyat Riau dengan hasil laut yang melimpah. Gelombang 5 lapis melambangkan Pancasila sebagai dasar Negara Republik Indonesia. Dan Keris Berhulu, kepala burung Serindit adalah kepahlawanan rakyat Riau berdasarkan kebi Riau kaya akan sumber daya alam, baik kekayaan yang terkandung di perut bumi.



Selain itu, Riau dengan hasil kekayaan alamnya yang terkenal adalah pohon Kelapa Sawit. Hampir diseluruh daratan Riau terdapat pohon sawit seluas 1,34 juta hektar.Selain itu terdapat pula 116 pabrik pengolahan kelapa sawit (PKS) yang beroperasi dengan produksi coconut palm oil''(CPO) 3.386.800 ton per tahun.

Gubernur Provinsi Riau dijabat oleh Bapak H.M. Rusli Zainal yang menjabat untuk periode yang kedua kalinya. Dalam kepemimpinan beliau, Riau mengalami banyak kemajuan yang sangat drastis dari segala bidang. Salah satunya dari segi bidang Perekonomian dan pembangunan. Ini terbukti dari banyaknya bangunan – bangunan megah yang menjulang tinggi.

Disaat Muda Praja regional Riau mengunjungi kota Riau, sekilas tatapan semua Muda Praja terfokus ke bangunan megah yakni perpustakaan kota yang berbentuk seperti buku yang sedang terbuka dan gedung kantor Gubernur yang tinggi menjulang kira – kira 10 lantai yang atapnya seperti atap stadion bola.Riau bangunannya sangat bagus, arsitekturnya lain daripada yang lain, panats kalau Riau di jadikan Jurusan Manajemen Pembangunan,”ujar salah satu Muda Praja. Sedangkan di bidang ekonomi (APBD) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Riau meningkat pesat. Harus kita ketahui, jika sumber APBN salah satu pendapatan yang terbesar berasal dari Provinsi Riau. Selain itu, Riau merupakan satu-satunya propinsi yang mempunyai BUMD di bidang transportasi udara yakni PT.RIAU AIRLINES.



Dari segi makanan, Riau tidak beda jauh rasa makanannya dengan masakan padang, pedas dan bersantan. Untuk oleh – oleh khas Riau yaitu Lempuk Durian, Bolu Kemejo, sedangkan minumannya Laksamana Mengamuk &  Sri lempuk1MersingLaksamana

0 komentar:

Posting Komentar

 

Abdi Praja News Kampus Riau © 2012 Design by Best Blogger | Sponsored by APN Wallpapers